Hari ini Rabu, 07 Oktober 2020 Pemprov Jawa Barat melakukan Kick off penyaluran Bantuan Sosial kepada warganya yang terdampak pandemi Covid-19 tahun 2020. Ini artinya segala urusan perizinan sudah ditetapkan oleh Gubernur. Sehingga penyaluran ke warga sudah bisa dikatakan resmi.
Inilah yang sudah ditunggu tunggu oleh warga Jawa Barat. Penantian yang cukup lama jedanya akhirnya sudah dimulai pada hari ini. Hingga dalam waktu dekat mereka bisa mendapatkan bantuannya.
Pada tahap 3 bansos Jabar ini. Ada beberapa perubahan yaitu nilai sembako yang semula seharga Rp 350.000 kini hanya Rp 250.000 saja. Sedangkan untuk uang tunai yang semula hanya Rp 150.000 kini menjadi Rp 250.000 per RTS.
Adapun sembako pada tahap ke 3 ini berupa :
1. Beras 5 Kg
2. Sarden 3 kaleng
3. Kornet 2 kaleng
4. Minyak Goreng 1 Liter
5. Susu 5 Pcs
6. Vitamin C 1 Paket
7. Gula Pasr 1 Kg
8. Garam 500 Gram
9 Masker 4 Pcs.
Untuk kemasan yang semula dalam dus kini diganti menjadi tas.
Untuk penyedia sembako kali ini di lakukan oleh BUMD ARGO dan penyaluran ke warga masih menggunakan PT Pos Indonesia.
Comments
Post a Comment
Terima kasih yah udah mau komentar